11 Pengedar Narkoba Diringkus, Termasuk Dua Kelas Kakap Jaringan Jambi–Batam Pembukaan Festival arakan sahur 2025 berlangsung meriah Bupati Hadiri Rapat Paripurna DPRD untuk Pengumuman Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih pada Pemilihan Serentak Tahun 2024 Warga MasyarakatPertanyaan Pelayanan PT.PLN Persero Cabang Jambi Ranting Kuala Tungkal Pemkab Tanjab Barat : Evaluasi kinerja PJs Kades yg di duga arogan terhadap insan pers

Home / Berita

Senin, 12 Mei 2025 - 21:40 WIB

Wakil Bupati Tanjab Barat Tinjau Langsung Pelaksanaan Seleksi Kompetensi PPPK Tahap II di Kota Jambi

image_pdfimage_print

Ranjaunews.com – Jambi – Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat, Dr. H. Katamso SA, SE., ME., meninjau langsung pelaksanaan Seleksi Kompetensi Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap II di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat Tahun Anggaran 2024, yang dilaksanakan di Hotel Ratu Dou, Kota Jambi, Minggu (11/5/2025).

Seleksi kompetensi ini merupakan bagian dari rangkaian rekrutmen PPPK yang diselenggarakan oleh Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Tanjung Jabung Barat, bekerja sama dengan Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Pelaksanaan seleksi menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) BKN, yang dilaksanakan selama dua hari, pada tanggal 11 dan 12 Mei 2025.

Wakil Bupati hadir bersama Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat, H. Assek, Sekretaris Daerah Hermansyah, S.STP., MH., Asisten Administrasi Umum, Inspektur Kabupaten, Kepala BKPSDM, Kepala Dinas Pendidikan, Plt. Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, serta didampingi oleh panitia pelaksana dari BKN. Kehadiran para pejabat ini menunjukkan komitmen Pemerintah Kabupaten dalam menjaga integritas dan transparansi dalam proses seleksi aparatur sipil negara.

Berdasarkan Surat Pengumuman Ketua Panselda Kabupaten Tanjung Jabung Barat Nomor 800.1.13.2/690/BKPSDM/SRK/II/2025 tentang Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap II di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat Tahun Anggaran 2024, Surat Pengumuman Ketua Panselda Kabupaten Tanjung Jabung Barat Nomor 800.1.13.2/38/SETDA.II/BKPSDM/2025 tentang Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap II di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat Tahun Anggaran 2024, tercatat sebanyak 943 peserta dinyatakan lulus seleksi administrasi dan berhak mengikuti seleksi kompetensi tahap II ini.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati menyampaikan apresiasinya atas penyelenggaraan seleksi yang berjalan tertib dan lancar, serta memberikan semangat kepada para peserta.

“Seleksi PPPK ini merupakan wujud nyata dari upaya pemerintah daerah dalam memperkuat pelayanan publik melalui perekrutan tenaga profesional yang kompeten dan berintegritas,” ujar Wabup Katamso.

Wakil Bupati juga menegaskan bahwa proses seleksi dilaksanakan secara objektif dan transparan, dengan pengawasan ketat dari berbagai pihak guna memastikan tidak adanya kecurangan dalam pelaksanaan.

Dengan pelaksanaan seleksi ini, Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat berharap dapat memperoleh SDM unggul untuk memperkuat kinerja perangkat daerah dalam rangka mendukung visi pembangunan daerah yang maju dan berkelanjutan. (Maria)

image_pdfimage_print

Share :

Baca Juga

Berita

Kapolres Agung Basuki Sambut Hangat Kedatangan Kapolda Jambi,Dalam Rangka Kunjungan Kerja

Berita

Kapolres Sarolangun Pastikan Jalan Desa Ladang Panjang Menuju Kota Jambi Aman Untuk Dilewati

Berita

Wabup Katamso Tegaskan Komitmen Bersama Tekan Angka Stunting di Tanjab Barat

Berita

Bupati Tanjab Barat Ikuti Rakor Penguatan Sinergi Bersama KPK

Berita

Kunjungan Pangkogabwilhan I ke Tanjung Jabung Barat, Perkuat Sinergi TNI dan Pemerintah Daerah

Berita

Diduga Ketua BPD Desa Teluk Kulbi Lakukan Pungli Dalam Kegiatan PTSL

Berita

Pererat Sinergi, Bupati Tanjab Barat Gelar Coffee Morning Bersama Pimpinan dan Anggota DPRD

Berita

Tersangka Korupsi 310 M Dirut Bank Jambi Ditahan.