Ranjaunews.com, Kuala Tungkal – Masih dalam suasana lebaran Idul Fitri 1445 H/ 2024 M Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Barat, KH. Drs. Anwar Sadat, M.Ag meyambut baik kehadiran Keluarga Besar Ikatan Alumni dan seluruh kader dan angota Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA PMII) Tanjung Jabung Barat di Aula Rumah Dinas jabatan Bupati dengan agenda Halal Bihalal dan Silaturahmi Akbar.
“Kami IKA PMMI, mengucapkan minal aidzin Walfaizin. Mohon maaf lahir dan batin .” Ujar Ketua alumni IKA PMII Suroso,S.Pt yang di sampaikan langsung ke Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Ustadz Anwar Sadat sapaan akrabnya.
Dikatakan ketua alumni, ternyata Bupati Ustadz Anwar Sadat ini selain penasehat IKA PMII beliau juga merupakan alumni dari PMII.
“Pak Bupati ini keluarga kita dan senior kita dan alumni dari PMII artinya, di dalam darah beliau ini mengalir darah PMII. Jadi jangan khawatir, beliau pasti merangkul kita”. Pungkasnya
Sebelum memberikan sambuatan, selaku kepala daerah Bupati KH. Drs. Anwar Sadat, M.Ag tentu merasa tidak luput dari salah dan hilaf, sehingga dengan segala kerendahaan hati bupati mengucapkan permohonan maafnya.
“Dengan adanya halal bihalal seperti ini, kami secara pribadi, mewakili keluarga dan Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat mengucapkan minal aidin wal paidin, mohon maaf lahir dan batin jika selama ini ada salah dan khilaf terutama dalam memimpin kabupaten selama 3 tahun ini”. Ujar Bupati (Maria)