Ranjaunews.com, Kuala Tungkal – Hadir di kota Kualatungkal, kabupaten Tanjab Barat, pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Haris dan Abdullah Sani di dampingi istri Kukuhkan ratusan tim relawan pemenangan. Minggu (1/9/2024)
Dukungan masyarakat kabupaten Tanjab Barat terhadap kepemimpinan calon gubernur petahana terpantau masih sangat besar. Terpantau ribuan warga perwakilan dari 13 kecamatan dan 134 Desa dan Kelurahan di Tanjab Barat hadir dalam pengukuhan tim relawan pemenangan Haris-Sani di alun-alun Kualatungkal, tidak ketinggalan juga Tim dari emak-emak yang ikut meriahkan dgn kostum bernuansa merah jambu tergabung dari Srikandi Squad Tanjab Barat dan Supik Gendis.
Hal itu dibenarkan Direktur Aris-Sani Center Hasan Mabruri. Menurutnya, pelantikan tim relawan pemenangan Haris – Sani di kabupaten Tanjab Barat ini dihadiri 134 kordes dan Korlur Haris – Sani yang dilantik.
Lebih lanjut dia menjelaskan, dari ujung perbatasan kabupaten Tebo hingga sampai ke perbatasan Riau para kordes dan Korlur tim pemenangan Haris – Sani hari ni menghadiri pengukuran tim.
Dalam sambutannya, bakal calon gubernur Jambi Al Haris mengucapkan terimakasih kepada seluruh kordes dan Korlur yang telah bersedia meluangkan waktu untuk hadir di acara pengukuhan tim relawan Haris-Sani.
Dari pantauan dilokasi selain tim pemenangan dari provinsi juga tampak hadir, beberapa tokoh masyarakat Tanjab Barat. Diantaranya, Abu Bakar Jamalia, Farok, Martunis, Ambo Tuo dan para ulama serta tokoh pemuda dan tamu undangan lainnya.(Maria)