Pembukaan Festival arakan sahur 2025 berlangsung meriah Bupati Hadiri Rapat Paripurna DPRD untuk Pengumuman Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih pada Pemilihan Serentak Tahun 2024 Warga MasyarakatPertanyaan Pelayanan PT.PLN Persero Cabang Jambi Ranting Kuala Tungkal Pemkab Tanjab Barat : Evaluasi kinerja PJs Kades yg di duga arogan terhadap insan pers Muaro Jambi, PJ Raden Najmi Beri Batas Waktu 2 Minggu. Semua Rumah Dinas Pejabat Harus Segera Sudah Di Tempati.

Home / Uncategorized

Rabu, 8 Mei 2024 - 06:30 WIB

Raih opini WTP keenam kalinya dari BPK untuk Tanjung Jabung Barat

image_pdfimage_print

Ranjaunews.com, Jambi – Kabupaten Tanjung Jabung Barat kembali menorehkan prestasi membanggakan dalam pengelolaan keuangan daerah. Kali ini, Bupati Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag., menerima Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Jambi untuk keenam kalinya.

Pencapaian gemilang tersebut diraih dalam acara penyampaian Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2023 di Wilayah Provinsi Jambi, yang diselenggarakan di Auditorium Sultan Thaha, Kantor BPK Perwakilan Provinsi Jambi.Selasa, (7/5/2024).

Kepala BPK Perwakilan Jambi, Paula Henry Simatupang, S.E., M.Si., Ak., CA., CFrA., CPA. (Aust), CSFA., ACPA., menekankan pentingnya kewajiban kepala daerah dalam menyampaikan rapemda dan bahwa pemeriksaan keuangan daerah merupakan amanat konstitusi. Ia juga menjelaskan tujuan dari pemeriksaan laporan keuangan dan empat standarisasi yang digunakan dalam pemeriksaan keuangan, termasuk pemeriksaan laporan SPI.

” Dengan pencapaian WTP ini, diharapkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) akan meningkat, serta angka pengangguran dan kemiskinan di daerah akan turun, sejalan dengan peningkatan kualitas pengelolaan keuangan daerah,” harapnya

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Tanjabbar H. Anwar Sadat menyampaikan rasa syukur karena kabupaten Tanjabbar berhasil mendapatkan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI Perwakilan Provinsi Jambi untuk keenam kalinya berturut-turut, mulai dari tahun anggaran 2018 hingga 2023.

“Keberhasilan ini merupakan hasil dari kerja keras dan sinergi semua pihak yang terlibat dalam pengelolaan keuangan daerah,” ujarnya

Lebih lanjut Bupati berharap bahwa pencapaian ini dapat menjadi motivasi bagi Pemkab Tanjabbar untuk melaksanakan tata kelola yang lebih transparan dan akuntabel.

Opini WTP ini juga diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kinerja pemerintah kabupaten, yang akan menjadi dasar penting dalam melanjutkan pembangunan dan reformasi birokrasi.

Di akhir sambutannya, Bupati mengucapkan terima kasih kepada Kepala BPK Perwakilan Provinsi Jambi dan tim yang telah melakukan audit, serta memohon maaf jika terdapat kekurangan selama proses audit yang mungkin menimbulkan ketidakberkenanan.

“Semoga kerjasama yang telah terjalin antara BPK RI Perwakilan Provinsi Jambi dan Pemkab Tanjabbar dapat terus ditingkatkan di masa yang akan datang.” tutupnya

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Pj. Sekretaris Daerah Kabupaten Tanjabbar, H. Dahlan, S.Sos., MM, Inspektur, dan Plt. BKAD Kabupaten Tanjabbar. (Maria)

image_pdfimage_print

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Polres Tanjab Barat Silaturahmi dengan Insan Pers menjelang Pilkada serentak 2024

Uncategorized

Pjs Bupati Tanjab Barat melaksanakan audensi dan konsultasi ke kementerian Lingkungan hidup dan kehutanan

Uncategorized

Bupati Tinjau Pos PAM Lebaran di Desa Pematang Lumut, Pastikan Kesiapan Arus Balik

Uncategorized

Anwar Sadat Bangga Tanjab Barat Pringkat 3 Porprov XXIII, 60 Emas, 59 Perak dan 96 Perunggu

Uncategorized

Debat pilkada Tanjab Barat di tunggu-tunggu oleh masyarakat Kuala tungkal

Uncategorized

Gagalkan Penyelundupan Handphone Di Lapas Kuala Tungkal Tanjabbar

Uncategorized

acara serah terima Nota Pelaksanaan Tugas dari Pjs. Bupati dr. H. MHD. Feri Kusnadi, SP, OG., MM kepada Bupati Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag

Uncategorized

Kuala Tungkal Telan Dana Ratusan Juta, Pembangunan Sumur Bor Belum Bisa Dirasakan Mamfaatnya Oleh Warga Setempat